ASUS Fonepad Tablet 7 Inci dengan Fungsi Telepon

Ditulis Oleh : ABas NAD 1 komentar
Pada hari Senin, 04 November 2013 Jam : 07.26 WIB Label:
Kebutuhan internet terus meningkat dalam kehidupan masyarakat modern sekarang ini. Facebook, twitter dan sosial networking lainnya menjadi alasan penting bagi kebanyakan pengguna internet dalam berkomunikasi dengan partner mereka. So, tidak heran jika gadget seperti tablet pun laku laris manis dipasaran disebabkan kebutuhan masyarkat akan internet.

Sebagian besar tablet yang digunakan untuk terhubung ke internet dengan bantuan WiFi, dipasarkan dengan harga murah dan sangat terjangkau untuk kalangan standar masyarakat di Indonesia. Namun sayangnya, di Indonesia konektifitas WiFi belum terlalu luas, sehingga ketika pengguna berada di tempat yang tidak dapat terhubung dengan WiFi, maka fungsi gadget pun selesai dan tidak dapat digunakan lagi untuk melakukan kontak dengan partner mereka.

Menariknya, kini tablet ASUS Fonepad dapat menjawab kebutuhan Anda. ASUS Fonepad yang dilengkapi dengan fitur konekasi 3G yang merupakan jaringan nirkabel milik operator seluler, akan memberi fungsi extra pada tablet yang akan memanjakan pengguna untuk akses ke internet tanpa harus berhenti pada koneksi WiFi saja. Selain itu, tablet Fonepad juga dapat digunakan layaknya menggunakan handphone untuk melakukan panggilan suara, SMS maupun MMS. Menarik bukan!!!
ASUS Fonepad Tablet 7 Inci dengan Fungsi Telepon, tablet asus bisa telpon dan sms, tablet asus murah 2013, harga asus tablet 7 inch, Tablet dengan Fungsi Telepon, Layar 7" IPS, dan Material Metalik Aluminium

Tablet ASUS dengan ukuran layar hanya 7 inci dengan fungsi ganda ini, akan ABas NAD sajikan secara ringkas untuk sahabat pencinta gadget. ASUS Fonepad Tablet 7 Inci, inilah sebutan pepuler di internet saat ini untuk tablet milik vendor ternama dunia asal Taiwan ini. Sebuah tablet yang tidak hanya berbatas pada fungsi tablet saja, akan tetapi dapat juga digunakan sebagai seluler dalam menemani kesibukan Anda sehari-hari.

Mau memiliki tablet dan handphone? ASUS Fonepad merupakan solusi untuk Anda yang mencari double fungsing dalam satu gadget. Gadget Fonepad milik Asus ini dihadirkan dalam bentuk eksklusif dengan ukuran hanya 7 inchi, ketebalan 10,4 mm, berat tablet hanya 340 gram. Ini akan memudahkan pengguna untuk mengantongi gadget double fungsi ini kemana saja dalam beraktifitas. "So simple and easy to carry" Benar gak ya bahasa Ingrisnya he he he . . .

Tablet ASUS Fonepad juga dilengkapi dengan OS Android 4.1 Jelly Bean yang sekarang ini khabarnya dapat digunakan untuk menginstall BBM. Fonepad juga disempurnakan dengan prosesor Intel Atom Z2420 Lexington, beresolusi 1280 x 800 piksel yang juga dapat dilihat pada spesifikasi Asus Fonepad dibawah artikel ini. Semua kesempurnaan ini akan Anda temukan pada tablet 7 inci ini.

Perpaduan fitur smartphone dan fungsi tablet Android dapat dijumpai pada Fonepad milik ASUS ini. Fitur voice call dan mobile data 3G-nya akan menunjang aktifitas pengguna dalam aktivitas sehari - hari.

ASUS Fonepad Tablet 7 Inci dengan Fungsi Telepon


Melirik dari sisi desain, Tablet ASUS Fonepad hadir dalam pilihan warna Titanium Gray dan Champagne Gold, menggunakan casing berbahan metallic, desain minimalis, dan tanpa banyak port atau konektor pada sekeliling body-nya. Mempertegas kesan elegan dan rapi yang akan memberi kesan bagi pengguna seperti memiliki tablet kelas premium.

Harga Asus Fonepad saat ini dipasarkan dengan harga murah dan sangat terjangkau. Untuk kapasitas tablet 8GB dijual dengan harga hanya 2.999.000,- rupiah. Sedangkan untuk kapasitas 32GB bisa didapatkan dengan harga 3.699.000,- rupiah. So, segera dapatkan ASUS Fonepad Tablet 7 Inci dengan Fungsi Telepon

ASUS Fonepad Tablet 7 Inci dengan Fungsi Telepon Article : ASUS Fonepad Tablet 7 Inci dengan Fungsi Telepon
Update : 2013-11-04T07:26:00+07:00
Rating : ABas NAD 5.0 Base On 99999 reviews

Author :
Jangan lupa jempolnya ..... jempol
Berlanggan GRATIS dan Artikel menarik lainnya
Dengan berlangganan artikel, anda akan menerima kiriman artikel GRATIS ke email anda
setiap ada artikel baru
yang diterbitkan di blog ini.

rss

1 komentar Blogger di artikel ini

Komentar Anda sangat membantu kami untuk lebih baik.
Komentar yang mengandung SPAM, SARA & Pornografi tidak akan kami publish.
Terimakasih atas Pay Attentionnya